Pupuk Kebersamaan, Danrem 042/Gapu Pimpin Olahraga Bersama Di Mayonif Raider 142/KJ Pimpin Sertijab Dandim 0415/Jambi, Ini Pesan Tegas Danrem 042/Gapu Korem 042/Gapu Gelar Upacara Penyambutan Satgas Yonif Raider 142/KJ dan Pengukuhan Keluarga Asuh TNI-Polri Jambi Korem 042/Gapu Gelar Upacara Hari Kebangkitan Nasional Cegah Karhutla, Pangdam II/Sriwijaya Lakukan Patroli Udara dan Cek Kesiapan Posko di TN Berbak

Home / Berita

Sabtu, 1 April 2023 - 21:11 WIB

Sambut HUT Ke 77, Persit KCK Koorcab Rem 042 Gelar Ziarah Rombongan Di TMP Satria Bhakti

Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 042 PD II/Sriwijaya melaksanakan Ziarah Rombongan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Satria Bhakti. FOTO : Penrem 042/Gapu

Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 042 PD II/Sriwijaya melaksanakan Ziarah Rombongan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Satria Bhakti. FOTO : Penrem 042/Gapu

JAMBI – Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 042 PD II/Sriwijaya melaksanakan Ziarah Rombongan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Satria Bhakti Jl. Jend. Sudirman Kel. Thehok Kec. Jambi Selatan Kota Jambi, Sabtu (1/4/2023).

Pada kesempatan tersebut, Ketua Persit KCK Koorcab Rem 042 PD II/Sriwijaya Ny. Wiwik Supriono mengatakan bahwa kegiatan ziarah rombongan ke Taman Makam Pahlawan kali ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Persit Kartika Chandra Kirana ke 77 tahun 2023, serta sebagai wahana untuk mengenang jasa-jasa para Pahlawan.

BACA JUGA  Kapolda Jambi dan Rombongan Berhasil Dievakuasi, Danrem 042/Gapu Sujud Syukur serta Ucapkan Terima Kasih

Sebagai wujud pengabdian kaum wanita diharapkan kepada seluruh anggota Persit KCK Koorcab Rem 042 PD II/Sriwijaya dapat merenungkan setiap perjuangan para Pahlawan yang telah gugur demi perjuangan bangsa dan negara.

Beliau menyampaikan tentang alasan menggelar ziarah di TMP, “Disini ada pesan moral yang dapat diambil dalam kegiatan ziarah yaitu kita akan selalu mengingat serta menghargai jasa para Pahlawan dengan harapan kaum wanita khususnya jajaran Persit yang ada di wilayah Korem 042/Gapu bisa terus berbuat yang terbaik dengan mendharma baktikan dirinya kepada keluarga, organisasi, bangsa dan negara”, jelasnya.

BACA JUGA  Brigjen TNI Supriono Pimpin Sidang Parade Caba PK TNI AD Reguler dan Khusus Keagamaan

Kita tidak akan bisa seperti saat ini tanpa perjuangan dan pengorbanan para pahlawan, yang dimakankan di Taman Makam Pahlawan Satria Bhakti ini, sebagai generasi penerus kita wajib menghargai dan menghormati mereka yang telah berjuang dan mengorbankan jiwa raganya demi Kemerdekaan NKRI yang kita cintai ini.

Kegiatan diakhiri poto bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana 042 PD/Sriwijaya beserta seluruh pengurus dan penanda tangan buku tamu.(Penrem/red)

Share :

Baca Juga

Berita

Keluarga Besar Korem 042/Gapu Gelar Peringatan Nuzulul Qur’an 1444 Hijriyah

Berita

Transaksi Narkoba Saat Malam Tahun Baru, Seorang Pemuda Warga Mutialo Dibekuk Polisi

Berita

Berikan Semangat, Danrem 042/Gapu Hadiri Penetapan 71 Komcad Asal Jambi di Bandung

Berita

Wujud Kepedulian Persit Korem 042/Gapu Berbagi Takjil di Bulan Ramadhan

Berita

Korem 042/Gapu Juara Umum 3 Pada Kejuaraan KKI Open Sumatera Championship I 2023

Berita

Pembunuhan Sadis di Teluk Nilau, Kapolres Tanjabbar : Pelaku Dapat Bisikan Gaib

Berita

DPC Demokrat Bantu Warga Terkena Musibah Kebakaran di Gang Antara

Berita

Korem 042/Gapu Peringati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1444 H