Secara Virtual, Danrem 042/ Gapu Mengikuti Rapurna TMMD ke-44 Danrem 042 Gapu Launching Program “Kodam II/Sriwijaya Masuk Kampus” Sosialisasi Produk BSI, Kasipers Harap Dapat Meningkatkan Kesejahteraan Anggota Audiensi PT PHE, Kasrem 042 Gapu : Korem 042 Gapu Siap Amankan Objek Vital Nasional Pimpin Upacara 17 0ktober, Kasrem 042 Gapu Sampaikan Amanat Panglima TNI

Home / Jambi

Jumat, 30 September 2022 - 18:53 WIB

Danrem 042/Gapu Lepas Kontingen Sepakbola Liga Santri Nasional

Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono pada Acara Pelepasan Tim Kontingen Korem 042/Gapu untuk mengikuti Liga Santri Piala Kasad tingkat Nasional Tahun 2022 di Lapangan Makorem, Jumat (30/9/22). FOTO : PENREM

Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono pada Acara Pelepasan Tim Kontingen Korem 042/Gapu untuk mengikuti Liga Santri Piala Kasad tingkat Nasional Tahun 2022 di Lapangan Makorem, Jumat (30/9/22). FOTO : PENREM

JAMBI – Komandan Korem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono melepas tim kontingen Korem 042/Gapu Provinsi Jambi, Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Jalal Tebo untuk mengikuti Liga Santri Piala Kasad tingkat Nasional Tahun 2022, di Lapangan Makorem, Jumat (30/9/22).

Selaku Komandan Kontingen dipercayakan kepada Mayor Chb Indra membawa 34 orang, terdiri dari 24 orang pemain dan 10 orang Tim official.

Brigjen TNI Supriono berharap sebagai juara tingkat Provinsi Jambi, Kesebelasan Ponpes Nurul Jalal dari Kabupaten Tebo harus bisa menunjukkan yang terbaik di pertandingan Tingkat Nasional, dengan menjunjung tinggi sportivitas dan jaga ke kompakkan tim.

BACA JUGA  Dirreskrimsus Polda Jambi Tetapkan Pasutri Tersangka Kasus Gudang Minyak Terbakar

“Selalu jaga profesionalitas dan sportivitas. Kekuatan kita adalah kesatuan tim yang kompak bukan kekuatan Individu,” pinta Jenderal Bintang Satu ini.

Danrem juga memberikan motivasi kepada pemain dan official serta tetap menjaga kesehatan setiba di Secapa AD Bandung Jawa Barat dan berjuang dengan sportif.

“Kalian membawa nama Pondok pesantren, nama Kabupaten, nama Korem dan nama Provinsi Jambi,  oleh karena itu tunjukkan kalian santri-santri tangguh dari Jambi berikan yang terbaik pada saat bermain di lapangan dan selalu menjaga kesehatan,”ungkap Danrem.

Untuk diketahui Kesebelasan Korem 042/Gapu dalam Liga Santri tingkat Nasional berada di Pool F bersama Sulawesi Barat, NTB, Jabar dan Jateng. Tempat pertandingan di lapangan Secapa TNI AD Bandung.

BACA JUGA  Brigjen TNI Supriono Pimpin Sidang Parade Caba PK TNI AD Reguler dan Khusus Keagamaan

Laga pertama babak penyisihan yang dimainkan tanggal 5 Oktober 2022 pukul 07.30 WIB Kesebelasan Jambi bertemu Kesebelasan Sulbar.

Selanjutnya tanggal 7 Oktober 2022 Pkl 07.30 WIB Jambi VS NTB, tanggal 9 Oktober 2022 Pkl 07.30 WIB Jambi VS Jabar dan tanggal 12 Oktober 2022 Pkk 07.30 wib Jambi VS Jateng.

Diketahui, tim Ponpes Nurul Jalal yang mewakili Korem 042/Gapu adalah juara Liga Santri tingkat Korem/Provinsi bulan Agustus lalu.(Penrem)

Share :

Baca Juga

Jambi

Danrem 042/ Gapu Pimpin Upacara Ziarah Nasional di TMP Satria Bakti

Jambi

Al Haris Sampaikan Startegi Pemprov Jambi Dalam Pengendalian Inflasi

Jambi

Kasiter Kasrem 042/Gapu Pimpin Upacara HUT Pramuka Ke-61 Tahun 2022 Kwarda Jambi

Jambi

Kendalikan Inflasi Pangan, Korem 042/Gapu Tanam Perdana 10.000 Bibit Cabai Merah

Jambi

Syukuran HUT TNI KE-77, Danrem dan Gubernur Jambi Potong Tumpeng

Jambi

Danrem 042/Gapu Dikukuhkan Sebagai Duta Bapak Asuh Anak Stunting Provinsi Jambi

Jambi

Saksikan Lesung Luci Pergelaran Teater Tonggak Gratis di Taman Budaya Jambi Besok

Jambi

Siap Hadiri Dipelantikan, Ini Harapan Kapolda pada SMSI Provinsi Jambi